Senin, 14 November 2016

Satu Selamatkan Jiwa dengan menjadi pendonor darah

Hai Fans! Apakabar? Mudah-mudahan baik saja hahaha....
Sudah lama kodomo tidak menulis blog lagi nih, karna kesibukan kerjaan maklum eksekutif muda haha

Kodomo akan menulis reportase jumpa blogger bertema “Sosialisasi Donor Darah” pada 05 November 2016 lalu bertempat, di Resto Bumbu Desa Cikini dengan narasumber Ibu Dr Pierlita Rini, M. Biomed. Dimana kodomo di undang sebagai blogger masa narasumber sih :p

Dr Pierlita Rini, M. Biomed

Berbicara donor darah pasti berkaitan dengan PMI. PMI adalah Palang Merah Indonesia. PMI memiliki unit di tiap daerah atau kota. Salah satu yang akan kodomo soroti adalah PMI DKI Jakarta. PMI DKI Pusat terletak di Jl. Kramat Raya No.47 telp (021-3906666).

Kegiatan UDD PMI DKI Jakarta antara lain:
  • Recritment donor
  • seleksi donor dan pengambilan darah termasuk Apheresis
  • pengolahan komponen
  • Test Serologic utuk IMLTD
  • Uji ulang gologan darah
  • penyimpanan dan distribusi ke RS
  • Crosmatch (uji silang serasi) Lab. pasien servis
  • uji mutu
Pelayanan donor darah di Jakarta dibagi 5 cabang yaitu :
  • Jakarta Pusat:Jumat
  • Jakarta Barat:Senin - Kamis
  • Jakarta Timur: Senin - Kamis 
  • Jakarta Selatan: Selasa - Kamis
  • Jakarta Utara: Setiap hari
Macam-macam pendonor:
  1. Donor darah sukarela adalah donor yang rutin 3 bulan sekali menyumbangkan darahnya secara sukarela UTDD PMI untuk di berikan kepada pasien yang membutuhkan.
  2. Donor Langsung adalah donor ang menyumbangkan darahnya sewakru-waktu karena kelangkaan darah di PMI (bulan puasa) yang gologan darahnya sama dengan pasien yang akan dibantu. (biasanya dari keluarga).
  3. Donor darah penganti adalah donor yang menyumbangkan darahnya sewaktu-waktu karena kelangkaan darah di PMI (bulan puasa), namun golongan darahnya berbeda dengan golongan darah pasien (untuk stok darah di PMI)
  4. Donor darah siaga adalah donor yang sudah dipersiapkan/disiagakan untuk sewaktu-waktu menyumbangkan darahnya ditingkat RW, apabila ada warga yang membutuhkan (RW siaga) misalnya unruk BUMIL, kecelakaan dll
  5. Donor "ON CALL" adalah donor yang mempunyai golongan darah yang langka yang sewaktu waktu daat diminta untuk menyumbangkan darahnya bagi yang membutuhkan. (mialnya golongan Rhesus Negatif).
Macam-macam sistem golongan darah manusia:
  • Golongan darah A: ada antigen A di sel darah merah, anti B (plasma)
  • Golongan darah B: ada antigen B, anti A
  • Golongan darah O: tidak ada antigen B, ada antiA dan anti B
  • Golongan darah AB: ada antigen A, tidak ada anti A dan anti B
Persentase golongan darah ABO di Indonesia:
  1. Golongan darah A  : 25.48%
  2. Golongan darah B  : 26.68%
  3. Golongan darah O  : 40.77%
  4. Golongan darah AB: 6.6%
Nah jadi bertambahkan wawasan tentang PMI dan donor darah.....oh ya Dr Pierlita Rini juga menjelaskan seleksi donor yag baik antara lain: berat minimal 45kg, minimal level haemoglobin 12.5g/dL, umur 17-60 tahun, dan sudah melalui pemeriksaan dokter.

Untuk menjadi pendonor darah,pendonor tidak sedang menstruasi, hamil atau menyusui. Cukup tidur dan makan. Interval penyumbangan darah minimal 8 minggu (2 minggu) dengan jumlah penyumbangan maksimal 5x per tahun.

Sang pendonor tidak mendapatkan transfusi 6 bulan terakhir. tidak memdapat imunisasi virus diemahkan dalam 2 minggu terakhir. Dan tidak makan aspirin 3 hari terakhir (donor trombosit).

Dr Pierlita Rini tidak lupa menjelaskan manfaat donor darah. Nah ini harus diketahui biar tidak salah informasi. cekidot....

Manfaat donor darah:
  • Menurunkan kadar zat besi teroksidasi, sehingga dapat:
  1. Menurunkan resiko serangan jantung dan stroke (Journal of America Medical Association/JAMA dan American Journal of Epidemiology)
  2. Menurunkan resiko penyakit kanker (Journal of National Cancer Institute)
  • Dapat membakar hingga 650 kalori (Unversity of California, San diego)
Jadi begitulah manfaatnya teman-teman. Dan bagi yang ingin mengadakan acara donor darah atau ingin menyumbangkan darahnya berikut tata caranya:
  • Calon minimal 75 orang
  • harus di dalam ruangan (kalau bisa ber AC)
  • ada meja dan bangku untuk pendaftaran, pemeriksaan, administrasi, snack atau makan.
  • mengajukan proposal acara ke UDD/UTD tidak mendadak minimal 1 bulan sebelum acara ke lantai 3 bagian pengadaan darah dengan ibu Lina atau ibu Cici, 021-3906666 ext. 306
Ingat setetes darah anda selamatkan jiwa!
#SatuSelamatkanJiwa

Sampai jumpa di tulisan selanjutnya jangan lupa di share, like dan komen ya....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar